Selasa, 17 Maret 2015

Begadang jangan Begadang !


Begadang, jika kita mendengar kata begadang pasti mengingat lagu Rhoma Irama. Raja dangdut ini memiliki banyak lagu yang fenomenal, salah satunya lagu begadang. Begadang, itu yang saya lakukan malam ini. Saya ingin bercerita sedikit ya ?
Ok malam ini saya tidak bisa tidur, gak tau kenapa. Padahal sektiran pukul 23.00 WIB saya memutuskan untuk tidur agar esok lebih segar karena banyak kegiatan. Tapi sudah lama berbaring ditempat tidur malah mata tak ingin terpejam meskpun badan ingin beristirahat. Kenapa ya ? dan saya merasa perasaan saya tak seperti malam-malam biasannya, ada yang mengganjal dihati saya *batu kali yg janggel. Saya pun berinisiatif mendengarkan musik, namun sy tetap tak bisa tidur. Akhirnya saya memutuskan untuk main game hingga pukul jam 01.00 WIB. Ah, ternyata masih saja tak bisa tidur. Dan akhirnya saya memutuskan untuk menulis postingan ini. 


Jadi ini ceritanya mau ngukapain perasan gt deh *eh. Ok selanjutnya saya akan memberi sedikit info tentang begadang. Begadang adalah seseorang atau sekelompok org yang tak tertidur hingga ralut malam *asal definisi. Begadang juga sering menjadi kebiasaan sebagian org terutama mahasiswa. Biasanya sih mahasiswa begadang karena mengerjakan tugas, ngegame, menonton fil, membaca buku dan sebagainnya. Mengapa mereka melakuka  aktivitas itu di tengah malam ? Kenapa gak siang saja ? *ini masih misteri, mungkin ada sensasinya tersendiri. Begadang sering dilakukan padahal sebenarnya begadang itu salah satu kebiasaan buruk seseorang ! Why? Karena banyak dampak negatif yang dirasakan apabila seseorang sering begadang. 
Menurut Dr. Amin bin Abdullah asy‐Syaqawi, di antara keburukan begadang adalah:
Pertama: Dapat mengakibatkan keterlambatan menjalankan shalat fajar, sehingga seorang muslim telah menghalangi dirinya dari pahala dan ganjaran Allah dan menjerumuskan diri pada siksa Allah SWT. 
Kedua: Bisa mengakibatkan seseorang tertidur dari qiyamullail.
Ketiga: Menyia-nyiakan waktu untuk perkara yang tidak ada manfaatnya, dan masalah waktu ini adalah salah satu perkara yang akan ditanya oleh Allah pada hari kiamat. 
Keempat: Banyak begadang dapat membahayakan kesehatan. Aisyah ra berkata: Tidak boleh begadang kecuali untuk tiga hal: Orang yang sholat, pengantin atau musafir.
Mengapa begdang bahaya bagi kesehatan? Padahal begadang kegiatan yang sangat mengasyikkan. Ok kita akan bahas. Adapun bahaya begadang bagi kesehatan yang dibahas disini adalah mengenai aktivitas begadang yang dapat memicu terjadinya Penyakit Jantung dan Stroke. Hah? Sampai segitunya ya bahaya begdang?. Bahaya begdang bagi kesehatan antara lain:
1. Mengalami Insomnia
Apabila terlalu sering begadang atau nongkrong otomatis kamu akan kurang tidur, hal ini dapat menyebabkan kamu mengalami insomnia hingga sangat susah tidur karena kebiasaan nongkrong atau begadang tersebut.
2. Mempercepat Kegemukan hingga Obesitas
Orang yang suka begadang atau nongkrong pasti akan terbawa nafsu nya untuk selalu ingin ngemil dan makan hingga berlebihan. Menurut penilitian ini pengaruh dari hormon.
3. Mudah stress
Stress juga bisa terjadi akibat dari keseringan begadang atau nongkrong. Apalagi jika begadang sendirian dan tidak ada teman untuk berkomunikasi pasti akan lebih mudah membuat stress.
4. Menimbulkan gejala stroke
Dalam sebuah hasil penelitian bahwa orang yang tidur kurang dari 6 jam akan lebih terkena resiko stroke empat kali lipat daripada orang yang tidur tujuh hingga delapan jam. Resiko tersebut berlaku untuk seseorang yang memiliki indeks masa tubuh normal.
5. Bisa menyebabkan diabetes
Ternyata orang yang tidak tidur tubuhnya bisa mengalami resistensi insulin yakni kondisi dimana insulin sudah tidak mampu mengatasi kadar gula darah.
6. Dapat memicu penyakit hipertensi
Hipertensi yaitu kondisi ketka seseorang mengalami peningkatan tekanan darah secara kronis. Hipertensi juga merupakan pemicu gejala stroke dan tak lain penyebab salah satunya adalah karena kurangnya tidur.
7. Pola makan tidak teratur
Jika kurang tidur maka pembagian waktu akan kurang efektif sehingga tidak bisa membagi waktu makan. Orang yang sering begadang biasanya seringkali makan dan juga terkadang tidak nafsu makan. Bahkan tak selalu makan tiga kali dalam sehari.
8. Resiko serangan jantung
Kurang tidur mengakibatkan tubuh memproduksi senyawa kimia ataupun hormon yang kemudian dapat memicu penyakit jantung. Jadi sering begadang bisa saja memicu terkena resiko serangan jantung.
9. Sulit berkonsentrasi
Dari hasil penelitian membuktikan orang yang tidurnya tidak teratur akan mudah pelupa hingga tak bisa fokus dengan yang dihadapi termasuk pekerjaan.
10. Mempercepat Kematian
Studi pada tahun 2010 telah menyimpulkan apabila seseorang yang kurang tidur tidak lebih dari enam jam sehari bisa menyebabkan meninggal lebih cepat dalam periode 14 tahun. (http://www.gen22.net/2013/08/bahaya-begadang-dan-nongkrong-malam.html)

Jadi ini sekilas info keburukan begadang. Jadi masih mau begadang lagi ? hahahaha

Selasa, 10 Maret 2015

Beauty and Dress


Hai Everyone! Ini baju buatan Bu'de (ibunya Ulfah Nurussyifa). Saya sangat menyukai desainnya. Dress dengan bagian bawah sangat mekar sehingga saya merasa seperti seorang putri. Sebenarnya saya sangat menyukai baju-baju seperti ini. Tetapi apabila saya menggunakannya untuk kuliah dan jalan-jalan pasti saya meras tidak PD dan tidak cocok, saya meras baju-baju seperti ini cocok digunakan untuk acara-acara baik formal maupun informal. Tapi ya beda-beda pendpat sih? :D
Sebenarnya orang tua saya lebih suka melihat saya menggunakan pakaian yang seperti ini, dari pada menggunakan celana jeans yang ketat dan baju kemeja atau kaos, khususnya bapak yang selalu menginginkan saya seperti seorang putri yang ayu dalam berpakainnya dan bersikap. Jadi berhubung sikap saya masih agak gokil dan gak bisa diem (kata teman-teman), jadi saya putuskan belum saatnya memakai pkaian yang seperti ini. Mungkin saya akan memakai pakaian yang seperti ini setelah saya menduduki semester atas kira-kira 7 or 8 atau mungkin setelah kuliah. Doakan saja ya? :D semoga bisa menjadi apa yang bapak inginkan. Miss u ded :)

Take a selfy with Oppo Find 5 mini



Dress : Ulfah Nurussyifa
Headscarf : Ulfah Nurussyifa

Location : Home - Malang

Rabu, 04 Maret 2015

Holiday Malbar Expres Yogyakarta!

Liburan semester ganjil kemarin, tepatnya akhir januari 2015. Saya memutuskan untuk tidak balik ke kampung halamn saya Lombok kaera waktu liburan yang cukup singkat dan ada yang harus dikerjakan di Malang.  Setelah beberapa minggu di Malang akhirnya saya memutuskan untuk berkunjung ke kota Gudeng, Yogyakarta. Sekalian berkunjung ke keluarga disana dan bertemu dengan someone (maklum korban LDR). Saya pun memutuskan ke jogja awal februari bersama 5 kawan saya yang berasal dari Lombok juga, kebetulan mereka juga tidak balik ke Lombok. Mereka kawan yang gokil abis ! Ok saya perkenalkan merek satu persatu.



Eta, cewek yang tingkahnya lucu selalu mengundang tawa apalagi kalau orang yang baru pertama kali liat eta pasti anggapannya eta itu supper duper polos !



Selanjutnya Azin, cowok bertubuh sexsy dan bohay. Selalu memiliki cerita lucu dikehidupannya dan tak pernah lepas dari tawanya yang membahana.


Icos, nama yang cukup aneh. Sebenarnya namanya adalah Kusnadi tapi ko bisa berubah jadi Icos ya? Itu masih menjadi rahasia. Cowok yang selalu nyeletuk menggunakan bahasa daerah sasak ini selalu bisa mencairkan suasana disaat kami kelelahan. Dan selalu ada kisah haru dalam percintaannya.


Dan terakhir Ridho. Cowok yang stylish dan doyan banget selfy. Dia juga anak ig sejati. Mungkin ada yang berminat.


Ok cukup perkenalan mereka. Selanjutnya balik lagi ke perrjalanan kami.

Transportasi yang kami gunakan Kreta Api dengan kreta Malbar Expres kereta baru dengan jurusan baru Malang-Yogyakarta. Kami berangkat pukul 20.00 WIB dan sampai di Malang pukul 04.00 WIB. Selama perjalanan saya tidak bisa tidur karena lapar dan kedinginan. Ridho sudah tidur lelap sekali, tapi yang lain masih bercanda dan main hp. Pukul 00.00 saya memutuskan untuk mmbeli 1 buah pop mie dan coklat panas. Setelah selesai menyantap saya pun mentap keluar jendela, gelap dan hanya sedikit caha yang terlihat. Aku lalu mentap ke lorong kreta api, sepi semua sudah tertidur. Aku pun mulai mempersiapkan diri untuk tidur karena perut sudah terisi. Aku pun menyandarkan kepala pada sisi kereta api lalu memejamkan mata, cahaya lampu yang terang dan suara kreta api yang berisik menemani tidur ku.
Pukul 03.00 WIB aku pun terbangun. Aku pun menengokkan kepala ku, kulihat eta sudah terbangun dengan muka yang masih mengantuk. Eta pun berkata kepada ku “Yik, jangan tidur lagi bentar lagi kita sampai”. Aku pun berfikir “Wah tenyata sampainya bisa lebih cepat dari waktu yang sudah ditentukan ya?”. Aku pun bertukar temmpat duduk dengan eta, sekarang ia berada disamping jendela kreta. Eta menatap lluar jendela sambil menerka nerka stasiun yang akan menjadi tempat pemerhentian kami, katanya sih takurt kelolosan padahal kan tujuan terakhir kan Yogyakarta. Azin yang baru saja tertidur dibangunkan oleh Eta dan akhirnya Azin tak bisa tidur lagi. 1 jam beralalu, aku tatap layar hp ku “Sudah pukul 04.00 WIB” Batin ku. Belum sampai juga ternyata dan eta masih memandang kelar jendela dengan ptampang was-was takut kelolosan.
“Bagi penumpang yang akan turun di Stasiun Tugu Yogyakarta, sebentar lagi kita akan sampai” Pengumumman yang memecahkan lamunanku. Teman-teman yang lain pun aku bangukan dan aku mengambil tas yang aku letakkan diatas. Pukul 04.15 akhirnya sampai juga di kota Yogyakarta. Aku dan teman-teman yang lain bergegas turun, kami keluar melalui pintu selatan melewati lorong dan akhirnya kami sampai pada pintu masuk. Sampai Yogyakarta kami pun berpisah. Eta sudah ditunggu dengan keluarga yang menjemputnya, aku pun kemudian meraih ponsel ku dan menghubungi ojek jemputan ku yaitu kakak Opi, lalu Azin, Ridho dan Icos menunggu jemputan yang lainnya.

Udara pagi yogyakarta menyambutku, sinar mentari menghangatkan. Hai Yogyakarta ! I’m here.. Awal yang bagus untuk petualangan ku diYogyakarta. Selanjtnya explore Jogja :D